Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kades di Pulau Sembilan Dapat Tambahan Masa Jabatan, Ini Pesan Penting Bupati Sayed Jafar!

 


KOTABARU-KALSELBABUSSALAM.COM: Bupati Kotabaru, H. Sayed Jafar, SH, melakukan pengukuhan perpanjangan masa jabatan lima Kepala Desa (Kades) dan 27 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Kecamatan Pulau Sembilan pada Minggu, 13 Oktober 2024. Acara ini digelar di Kantor Kecamatan Pulau Sembilan dan dihadiri oleh berbagai pejabat, termasuk Staf Ahli Bidang Ekonomi Setda Kotabaru, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), serta beberapa kepala dinas lainnya dari Pemerintah Kabupaten Kotabaru. Selain itu, Camat Pulau Laut Sembilan dan jajaran Forkopimca turut hadir.


Pengukuhan tersebut dimulai dengan pembacaan Surat Keputusan Bupati yang kemudian dilanjutkan dengan pembacaan naskah pengukuhan oleh Bupati Sayed Jafar. Pengukuhan ini dilakukan berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024, yang merupakan revisi dari Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Undang-undang ini memperpanjang masa jabatan kepala desa dari 6 tahun menjadi 8 tahun.


Dalam sambutannya, Bupati Sayed Jafar mengucapkan selamat kepada para kepala desa dan anggota BPD yang masa jabatannya diperpanjang. Ia berharap agar mereka terus berkontribusi dalam pembangunan desa dan kesejahteraan masyarakat. "Sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat sangat diperlukan untuk mencapai tujuan pembangunan," ujarnya.


Bupati juga menekankan pentingnya kepala desa untuk terus menggali potensi desa. Ia mengingatkan bahwa peran kepala desa dan anggota BPD sangat vital dalam mewujudkan pembangunan yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat. "Keberhasilan pembangunan desa tidak terlepas dari kerja keras kepala desa dan BPD dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya," tambahnya.


Selain menghadiri pengukuhan, Bupati Sayed Jafar dan rombongan juga meninjau berbagai produk UMKM dari lima desa di Kecamatan Pulau Sembilan, yaitu Desa Labuan Barat, Desa Teluk Sungai, Desa Maradapan, Desa Tengah, dan Desa Tanjung Nyiur, yang merupakan hasil inisiatif TP PKK setempat.(Ainah).